LOMBA VIDEO HARI GURU NASIONAL
Berbagi Cerita - “Guru Mengajar Sepenuh Hati”
Dalam rangka menyambut Hari Guru Nasional 2021 dengan tema “Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan”, Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Kepala Sekolah dan Pengawas Sekolah mengajak seluruh masyarakat untuk menceritakan pengalaman mengenai “Guru Mengajar Sepenuh Hati” dan menyampaikan rasa terima kasih kepada guru melalui pembuatan video dan mengunggahnya di media sosial masing-masing.
A. KRITERIA PESERTA
1. Pernah menjadi atau sebagai murid
2. Pernah di berikan pelajaran dari seorang guru
3. Memiliki cerita mengenai guru yang mengajar dengan sepenuh hati.
4. Memiliki media sosial Instagram atau Facebook.
5. Follow akun media sosial LPPKSPS ( Instagram , Facebook )
6. Akun tidak di-private
B. KRITERIA VIDEO
1. Maksimal berdurasi 30 detik
2. Berbahasa Indonesia
3. Video berisi :
- Cerita singkat mengenai guru yang mengajar dengan sepenuh hati
- Ucapan terimakasih kepada guru
- Harapan agar guru bisa mengajar dengan sepenuh hati untuk pendidikan Indonesia
C. KETENTUAN UNGGAH VIDEO
1. Unggah video cerita pendek dengan durasi maksimal 30 detik dalam Instagram reels atau facebook selama tanggal 16-25 November 2021
2. Tandai/ tag akun media sosial LPPKSPS dan tandai 2 teman/ akun lain untuk membuat video dengan tema serupa.
3. Beri caption sesuai cerita dalam video dan beri tagar #HariGuruNasional #BerbagiCeritaGuruMengajarSepenuhHati #HGN2021LPPKSPS
D. PENGUMUMAN PEMENANG
1. Video yang sudah diunggah akan dinilai oleh tim penilai dan akan diumumkan 5 (lima) video paling menarik di media sosial LPPKSPS tanggal 27 November 2021
2. Pemenang mendapatkan souvenir menarik dari LPPKSPS