Sosialisasi Program Guru Penggerak (PGP) Angkatan 5 kepada Dinas Pendidikan yang dilaksanakan pada tanggal 3 s.d. 5 Oktober 2021 secara tatap muka langsung yang bertempat di Hotel The Alana Solo. Sosialisasi diikuti oleh perwakilan Dinas Pendidikan Prov dan Kab/kota dari 9 wilayah sasaran kampanye PGP di LPPKSPS, yaitu:
1. Kab. Bangka
2. Kab. Bangka Barat
3. Kota Tanjungpinang
4. Kota Kendari
5. Kab. Kolaka Timur
6. Kab. Buton
7. Kab. Buton Tengah
8. Kab. Maybret
9. Kab. Tolikara
Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP) merupakan kegiatan pengembangan profesi melalui pelatihan dan pendampingan yang berfokus pada kepemimpinan pembelajaran agar mampu mendorong tumbuh kembang peserta didik secara holistik; aktif dan proaktif dalam mengembangkan pendidik lainnya untuk mengimplementasikan pembelajaran yang berpusat kepada peserta didik; serta menjadi teladan dan agen transformasi ekosistem pendidikan untuk mewujudkan profil pelajar Pancasila. Profil pelajar Pancasila yang dimaksud adalah peserta didik yang beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia, kreatif, gotong royong, berkebhinekaan global, bernalar kritis, dan mandiri.
Program ini bertujuan memberikan bekal kemampuan kepemimpinan pembelajaran dan pedagogik kepada guru sehingga mampu menggerakkan komunitas belajar, baik di dalam maupun di luar satuan pendidikan serta berpotensi menjadi pemimpin pendidikan yang dapat mewujudkan rasa nyaman dan kebahagiaan peserta didik ketika berada di lingkungan satuan pendidikannya masing-masing. Rasa nyaman dan kebahagiaan peserta didik ditunjukkan melalui sikap dan emosi positif terhadap satuan pendidikan, bersikap positif terhadap proses akademik, merasa senang mengikuti kegiatan di satuan pendidikan, terbebas dari perasaan cemas, terbebas dari keluhan kondisi fisik satuan pendidikan, dan tidak memiliki masalah sosial di satuan pendidikannya.
PGP angkatan pertama yang telah dimulai pertengahan tahun 2020 telah selesai dilaksanakan. Angkatan 2 dan angkatan 3 sedang dalam proses diklat, sedangkan angkatan 4 sudah selesai seleksi dan akan segera dimulai pelaksanaan pendidikan dan latihannya. Angkatan 5 sedang dalam perencanaan. Tahap awal sebelum pendaftaran adalah perlu dilakukan sosialisasi dan kampanye di Kabupaten/Kota sasaran Sehubungan dengan hal tersebut LPPKSPS mengadakan kegiatan Sosialiasi Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 5 Kepada Dinas Pendidikan.
Tujuan kegiatan Sosialiasi Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 5 Kepada Dinas Pendidikan adalah :
1. Menyampaikan Kebijakan Program Sekolah Penggerak
2. Menyampaikan Mekanisme Seleksi PGP
3. Menyampaikan Tata Cara Pendaftaran PGP
4. Menyamakan langkah dan tindakan dalam melakukan sosialisasi dan kampanye Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 5
5. Menyusun Rencana Tindak Lanjut